Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Tujuan dari Customer Lifecycle and Touchpoints

2.5k views · 27 Desember 2021

Share
Bernard Susanto W

Bernard Susanto W

Tujuan dari customer lifecycle dan touchpoints adalah memberikan pelayanan terbaik atau customer journey yang memorable kepada pelanggan. Namun sebelum melakukan hal tersebut, ketahui dulu terkait pengertian pelanggan. Apa yang dimaksud dengan pelanggan? Pelanggan adalah individu maupun kelompok yang membeli produk atau menggunakan jasa dari suatu perusahaan.

Lalu, apa itu customer touch points? Customer touch points adalah adanya kontak atau interaksi yang terjadi dari segi bisnis maupun konsumen. Nah, agar bisa menciptakan pengalaman pelanggan yang berkesan dan menyenangkan, Anda harus terlebih dulu memiliki keterampilan berkomunikasi dengan pelanggan secara efektif dan seru.

Customer lifecycle atau indikator kepuasan terdiri dari manajemen awareness, ketertarikan, keinginan, action, dan loyalitas pelanggan. 

Pengertian Customer Lifecycle and Touchpoints

Customer lifecycle itu apa? Customer lifecycle merupakan tahapan yang dilakukan perusahaan dalam menemukan target pelanggan yang tepat dan membeli produk yang ditawarkan perusahaan, serta mempertahankan pelanggan untuk kembali membeli produk tersebut di waktu berikutnya. 

Sedangkan touchpoints merupakan interaksi yang terjadi di antara keduanya, yakni perusahaan dengan konsumen. Dalam pembahasan ini akan lebih dibahas mengenai tujuan dari customer lifecycle and touchpoints, serta poin-poin penting yang perlu diperhatikan. Anda perlu memahami poin-poin tersebut agar lebih mengetahui apa yang diinginkan konsumen ketika memutuskan untuk membeli sebuah produk.

Penjelasan Lengkap tentang Tujuan Touchpoints dan Customer Lifecycle

Seleksi Calon Pelanggan

Semua orang bisa menjadi calon pembeli dari produk Anda. Namun tidak semua orang cukup potensial untuk menjadi calon pelanggan loyal bagi produk Anda. Dalam memperkenalkan atau mengiklankan produk Anda, sebaiknya lebih diarahkan ke orang-orang yang berpotensi menjadi pelanggan loyal. Hal ini akan memberikan keuntungan untuk usaha yang sedang Anda kelola. 

Sebagai pebisnis, Anda harus dapat mengenali dengan baik target market untuk produk Anda. Pemilihan target market yang tepat akan memperbesar peluang Anda untuk meningkatkan volume penjualan. 

Membangun Kedekatan dengan Calon Pelanggan

Setelah melakukan seleksi terhadap calon pelanggan Anda, langkah selanjutnya adalah membangun koneksi dengan calon pelanggan. Bangun hubungan yang menimbulkan kenyamanan dengan calon pelanggan Anda, sehingga membuka peluang untuk calon pelanggan membeli produk yang Anda tawarkan. Gunakan juga komunikasi yang baik untuk meminimalkan Anda kehilangan calon pelanggan.

Mungkin calon pelanggan tidak langsung membeli produk Anda saat itu juga. Namun, tetap jalin hubungan yang baik dengan calon pelanggan. Hal ini bertujuan untuk membuka peluang calon pelanggan akan membeli produk Anda di kemudian hari. 

Memberikan Kesan bagi Pelanggan 

Ketika pelanggan telah membeli produk Anda, berikan kesan yang baik bagi pelanggan. Dalam marketing, kepuasan konsumen adalah hal yang penting. Oleh karena itu, Anda harus memastikan bahwa produk yang Anda tawarkan memiliki kualitas dan branding yang baik.

Selain kesan baik terkait produk yang telah dibeli, pelanggan juga harus memiliki kesan yang baik selama transaksi pembelian. Seperti misalnya pelayanan pembelian yang ramah dan informatif. Anda dapat juga memberikan fasilitas pengiriman produk hingga ke tempat tujuan pelanggan. 

Dalam berjalannya waktu, komunikasikan juga terkait sejauh mana manfaat produk yang digunakan dan juga kendala yang dihadapi. Berikan alternatif solusi untuk pelanggan agar memberikan kesan baik dan tetap menjalin komunikasi dengan pelanggan. 

Membangun Loyalitas

Dengan menjaga komunikasi dengan pelanggan dan terciptanya kepuasan pelanggan terhadap produk dapat membuat pelanggan melakukan pembelian ulang. Kesan baik yang diterima dan hubungan baik yang terjalin akan membantu pelanggan kembali membeli produk Anda.

Cara meningkatkan loyalitas pelanggan dapat dilakukan dengan membuat inovasi-inovasi yang meningkatkan kelebihan produk. Anda juga bisa memberikan reward kepada pelanggan dalam bentuk voucher atau dapat juga berupa hadiah. Loyalitas ini merupakan salah satu tujuan dari customer lifecycle and touchpoints, serta poin-poin penting yang perlu diperhatikan.

Untuk membuat pelanggan kembali membeli atau repurchase produk yang Anda tawarkan, pelanggan harus merasakan kepuasan dalam menggunakan produk dan juga mendapatkan pelayanan yang terbaik ketika melakukan pembelian. Hal tersebut merupakan tujuan dari customer lifecycle dan touchpoints. Sekarang Anda telah memahami customer lifecycle itu apa serta tujuan dari lifecycle and touchpoints. Perhatikan poin apa yang penting serta strategi untuk mewujudkan tujuan tersebut.

Jangan lupa mempelajari kursus online gratis menarik lainnya pada aplikasi belajar online QuBisa. Ada banyak pilihan microlearning dan course terkait business, communications, hingga sales dan social media marketing, di antaranya adalah sebagai berikut: 

0Comments

no profile