1.2k views · 4 April, 2023
IIK STRADA Indonesia
Dalam mencapai berbagai tujuan keuangan, berinvestasi merupakan pilihan yang tepat. Nah, namun bagaimana cara investasi yang tepat bagi seorang pemula? Tips investasi yang pertama adalah sisihkan di awal, bukan disisakan di akhir. Pada saat Anda mendapatkan gaji di awal bulan, segera simpan sejumlah uang untuk diinvestasikan. Kemudian, tabungkan dalam bentuk emas 24 karat. Emas ini akan menjaga nilai uang Anda, bahkan nilai emas akan terus berkembang.
Ketika Anda ingin berinvestasi, pastikan gaya hidup Anda tidak naik. Kenaikan gaya hidup yang tidak terkontrol malah akan membuat Anda terjebak dalam masalah keuangan. Tips investasi selanjutnya adalah dimulai dari diri sendiri. Yakinkan diri Anda sendiri bahwa Anda bisa dan konsisten dalam menjalankannya. Terakhir, tentukan tujuan atau impian untuk memotivasi diri Anda. Misalnya, Anda ingin membeli rumah, mempersiapkan dana darurat, atau berlibur bersama keluarga. Tujuan investasi akan membangun motivasi dalam diri Anda mencapai impian Anda.
Nah, setelah mengetahui tips-tips investasi di atas, apakah Anda lebih percaya diri dan yakin untuk berinvestasi? Agar semakin yakin, simak materi lainnya melalui ragam microlearning, kursus online, serta webinar pada aplikasi belajar online QuBisa:
0Comments
QuBisa © 2024. All rights reserved.