2.2k views · 17 Mei 2022
Nur Anugerah
Apa itu emosi? Emosi adalah perasaan terhadap sesuatu yang dipengaruhi oleh berbagai hal, mulai dari respons tubuh hingga respons perilaku. Ada istilah yang disebut dengan emosi dasar maladaptive, yang artinya tanggapan sebuah kejadian yang maladaptive atau bisa disebut kurang tepat dan kurang sesuai.
Biasanya, tanggapan emosi dasar yang maladaptive ini sifatnya dipelajari. Kita mempelajari emosi dari kejadian-kejadian sebelumnya atau kejadian-kejadian yang membentuk emosi dasar. Ada alasan mengapa seseorang merasa bahagia, sedih, takut, serta merasakan emosi-emosi lainnya yang sifatnya dipelajari.
Oleh karenanya, emosi dasar maladaptive mempelajari situasi saat ini, yakni tanggapan langsung atas suatu kejadian. Bedanya kalau dipelajari, ada pengalaman masa lalu yang turut mendukung tindakan maladaptive.
Pengalaman masa lalu itu yang kemudian memberikan trigger atau mengaktifkan sebuah skema yang biasanya kita respons dengan emosi dasar maladaptive. Trigger adalah pemicu masalah. Pengalaman masa lalu, terutama yang tidak menyenangkan, bisa membuat seseorang terpicu dan timbullah emosi dasar seperti marah. Lalu, setelah ada pengalaman di masa lalu dan ada trigger, maka terbentuklah respons dasar yang berbentuk tindakan maladaptive.
Mempelajari emosi memang gampang-gampang susah. Untuk itu, Sobat QuBisa dapat memulainya secara perlahan dengan mengikuti kursus online gratis yang tersedia di aplikasi QuBisa. Beberapa rekomendasi microlearning ini juga bisa membantu Sobat QuBisa untuk dapat memperbaiki emosi saat ini:
0Comments
QuBisa © 2025. All rights reserved.