Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Siapa Pelanggan Internal? Dan Mengapa Harus Memberikan Pelayanan Terbaik? - Part 2

2.0k views · 13 November, 2023

Share
Nelly Mathias

Nelly Mathias

Masih banyak yang tidak menyadari siapa saja yang disebut customer. Siapakah customer Anda? Customer tidak hanya sebutan untuk pembeli produk atau pengguna jasa Anda di luar dari perusahaan atau organisasi. Ya, ada yang dinamakan pelanggan internal dan eksternal.

 

Customer internal akan memberikan sesuatu kepada pelanggan eksternal dan external customer akan memberikan sebaliknya pada pelanggan internal. Jadi, siapakah yang dimaksud customer internal ini? Dan apa yang dimaksud dengan pelanggan eksternal?

 

Customer internal adalah setiap orang dalam organisasi atau perusahaan yang bekerja bersama Anda. Pelanggan internal akan memberikan hasil kerja terbaik kepada proses setelah Anda. Sementara pelanggan eksternal adalah customer yang melakukan pembelian atau menggunakan jasa dari internal customer di luar organisasi.

 

Keberadaan internal customer ini sering kali terlupakan. Karena apa pun yang berkaitan dengan service excellence, yang diperhatikan selalu customer external. Padahal di dalam quality, ada yang namanya next process dari customer internal.

 

Lalu, mengapa harus memberikan pelayanan terbaik? Video microlearning ini akan menjelaskannya kepada Anda.

 

Jangan lupa untuk mempelajari kursus online gratis, webinar online, dan video online learning lainnya terkait pelayanan pelanggan yang ada di platform pembelajaran jarak jauh QuBisa:

 

 

 

0Comments

no profile