Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Perbedaan antara Bekerja di Korporat dan Start Up

5.6k views · 10 Agustus 2022

Share
Vina Muliana

Vina Muliana

Bisnis start up saat ini sedang berkembang. Apa itu start up? Start up adalah perusahaan rintisan yang mengoperasikan bisnis dengan inovasi teknologi. Sementara korporat adalah perusahaan yang didirikan oleh sekelompok orang dan beroperasi dengan entitas hukum yang jelas.

Apa saja perbedaan korporat dan start up? Di sisi scope of field atau besaran pekerjaan yang dilakukan, perusahaan korporat biasanya memiliki bidang pekerjaan yang sangat luas, karena mereka sudah menjadi pemain lama, sehingga cabang bisnis dan lini bisnisnya sudah banyak. Sementara start up tidak banyak memiliki lini bisnis, bahkan bisa digolongkan seperti UMKM.

Perbedaan selanjutnya bisa terlihat lewat budaya dan sistem kerja. Korporat adalah jenis perusahaan yang stabil, tidak banyak perubahan, bisa membuat Anda tidak terlalu pusing dalam bekerja, dan memberikan gaji setiap bulan. Berbeda dengan start up yang masih tidak stabil dan budaya kerjanya fleksibel karena masih merintis.

Adapun dari sisi career path atau jenjang karir, jenjang karir dalam korporat sangat sistematis. Sedangkan start up tidak, tapi kelebihan bekerja di start up adalah Anda bisa memiliki kesempatan untuk meningkatkan karir dua kali lebih cepat. Kemudian perbedaan lainnya adalah soal benefit dan remunerasi. Gaji di start up tidak sistematis dibandingkan korporasi.

Namun, start up memberikan kesempatan belajar lebih banyak. Start up adalah tempat yang paling pas karena Anda akan mendapatkan kesempatan dan cara untuk ketemu berbagai macam orang dan melakukan berbagai macam pekerjaan yang tidak bisa didapatkan di korporat. Yuk, ketahui lebih banyak tentang perusahaan start up. Ikuti berbagai materi yang terkait topik di atas melalui aplikasi kerja QuBisa:

0Comments

no profile