Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Peran Ngobrol Untuk Efektifitas Bekerja

1.9k views · 17 Agustus 2021

Share
Nelly Mathias

Nelly Mathias

Menurut penelitian ternyata orang-orang yang produktif menghabiskan waktu 52 menit dalam sehari untuk mengobrol. Wanita menghabiskan 67% waktunya, sedangkan laki-laki menghabiskan 55% waktunya untuk mengobrol membicarakan topik sosial di luar pekerjaan.

 

Mengobrol menjadi salah satu cara untuk tetap terhubung dan update mengenai situasi sosial dan lingkungan yang terkini. Mengobrol mengenai topik di luar pekerjaan juga merupakan salah satu contoh komunikasi di tempat kerja. Salah satu manfaat mengobrol santai dengan rekan kerja adalah dapat menambah keakraban dan meningkatkan kerja sama dalam sebuah tim kerja.

 

Manusia juga merupakan makhluk sosial. Manusia sebagai makhluk sosial artinya manusia membutuhkan bantuan dan kehadiran orang lain di dalam kehidupannya. Untuk itulah komunikasi dengan orang lain lewat obrolan merupakan salah satu bentuk sosialisasi antara manusia.

 

Selanjutnya simaklah video berikut ini untuk mengetahui peran mengobrol untuk efektifitas bekerja. Pelajari juga video microlearning, webinar gratis, dan paket kursus pengembangan diri dan karir pada platform belajar online QuBisa:

 

 

 

0Comments

no profile