Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Penyakit Fisik Akibat Gangguan Psikosomatis

1.2k views · 14 Desember 2022

Share
Gita Ayu Puspita, M.Psi, Psikolog

Gita Ayu Puspita, M.Psi, Psikolog

Ketika melakukan penanganan terhadap pasien dengan gangguan psikosomatis, dokter tidak hanya berfokus pada penanganan gejala fisik, tapi juga pada kondisi mental atau psikologis yang dapat menyebabkan penyakit fisik pada penderitanya. Kondisi mental dapat memengaruhi beberapa penyakit tertentu pada seseorang. Penyakit fisik akibat gangguan psikosomatis yaitu kekebalan tubuh menurun. Stres yang berlebihan akan menurunkan kekebalan tubuh, sehingga seseorang menjadi lebih mudah sakit saat stres.

Selain kekebalan tubuh menurun, gangguan piskosomatis dapat memicu gangguan fungsi pada organ tubuh. Mulai dari tekanan darah tinggi, gangguan pencernaan, diabetes, dan lain sebagainya. Stres atau cemas dapat membuat kondisi penyakit tersebut kambuh atau bahkan semakin parah. Penyakit fisik selanjutnya akibat gangguan psikosomatis adalah masalah kulit, seperti psoriasis, eksim, dan masalah kulit lainnya. Semakin parah keluhan psikosomatis yang sedang dialami, maka dapat membuat kondisi kulit seseorang semakin parah.

Di atas adalah penjelasan singkat terkait penyakit fisik yang terjadi akibat gangguan psikosomatis. Anda dapat simak penjelasan lengkapnya pada microlearning di atas atau simak materi lainnya tentang gangguan psikosomatis melalui microlearning pada platform belajar online QuBisa:

0Comments

no profile