2.1k views · 1 Oktober 2021
Prischa Nova
Pernahkah Sobat QuBisa melihat seseorang yang fisiknya sehat, tapi mentalnya terganggu? Atau sebaliknya, melihat seseorang yang mentalnya baik, tapi fisiknya lemah. Hal ini ternyata berhubungan dengan sehat mental atau psikis. Untuk mengetahui apakah mental Anda sehat atau tidak, mari memahami pengetahuan dasar tentang kesehatan mental.
Kesehatan terbagi 2, yaitu kesehatan fisik dan mental. Apa itu sehat mental? Kesehatan mental adalah suatu keadaan di mana pikiran, perasaan, perilaku, dan hubungan kita dengan orang lain berjalan seimbang. Seimbang di sini bukan berarti sempurna.
Ciri orang yang sehat adalah ketika diri Anda berfungsi dengan baik. Misalnya bisa bekerja secara produktif, berperan sebagai orang tua dengan baik, jadi pelajar yang baik, fleksibel, dan cara yang adaptif dengan lingkungan Anda. Sehat mental akan membuat Anda tahu cara mengatasi masalah dengan baik dan benar.
Walaupun sehat mental penting, namun Anda jangan sampai lalai dengan kesehatan fisik. Banyak video microlearning dan kursus online gratis seputar cara mengatasi kesehatan fisik dan mental di QuBisa aplikasi belajar online yang bisa Anda pelajari berikut:
0Comments
QuBisa © 2025. All rights reserved.