1.3k views · 12 October, 2022
Gita Ayu Puspita, M.Psi, Psikolog
Penggunaan media sosial yang berlebihan dan tidak terkelola membuat seseorang rentan terkena berbagai dampak negatif media sosial. Media sosial memiliki sisi negatif yang dapat menimbulkan kecemasan, stres, rasa iri, cyberbullying, dan lain sebagainya. Untuk mencegah media sosial menyerang kesehatan mental Anda, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan agar kesehatan mental tetap terjaga. Salah satu yang bisa Anda lakukan adalah memilih untuk melakukan kebaikan.
Daripada melakukan sesuatu yang tidak berguna, lebih baik gunakan media sosial untuk kegiatan yang produktif. Contoh kegiatan yang bisa Anda lakukan yaitu membuat konten positif yang bisa memotivasi atau menginspirasi orang lain. Selain itu Anda juga bisa menggunakan aplikasi media sosial untuk membantu meningkatkan kesehatan mental. Gunakan media sosial untuk berbagi kebaikan, jangan sampai menjadikan media sosial sebagai tempat untuk menyebarkan kebencian.
Yuk menjadi pribadi yang lebih baik dengan mempelajari pembelajaran melalui microlearning, kursus online, hingga webinar online pada platform belajar online QuBisa:
0Comments
QuBisa © 2025. All rights reserved.