4.7k views · 10 January, 2022
Dr. Abdul Latief
Sebelum hadirnya fenomena Black Swan atau pandemi Covid-19 yang mengubah hampir seluruh tatanan kehidupan, sebagai entrepreneur ataupun pekerja, Anda pasti sudah akrab dengan yang dinamakan seminar. Seminar adalah suatu pertemuan yang diadakan sekelompok orang di suatu tempat, dengan tujuan membahas suatu masalah.
Dari berbagai seminar yang dilakukan di berbagai negara, tahukah Anda, ada satu seminar yang menjadi seminar terpendek di dunia? Seminar tersebut merupakan seminar dari Sinclair Lewis, seorang penulis novel yang berhasil mendapatkan hadiah nobel.
Peserta yang hadir dalam seminar itu ingin mendapatkan tips bagaimana cara menulis dan menghasilkan karya novel yang luar biasa. Seminar tersebut dibuka oleh Sinclair Lewis dengan pertanyaan “siapa yang hadir di sini dan ingin jadi penulis yang handal?” Tentu saja semuanya menjawab ingin jadi penulis sukses seperti Sinclair Lewis.
Pada saat itu, Sinclair Lewis mempersilahkan peserta yang hadir di dalam ruangan untuk pulang ke rumah dan ambil alat tulis, lalu menulislah secara terus menerus. Ya, hanya itu yang disampaikan oleh Sinclair Lewis. Kesimpulan apa yang Anda dapatkan dari seminar ini? Anda bisa mengetahuinya dengan mengikuti microlearning ini hingga selesai.
Adanya pandemi Covid-19 membuat seminar dan pelatihan beralih diadakan secara online, yang lebih akrab dengan sebutan webinar atau web seminar. Walaupun banyak yang terkendala masalah koneksi internet dan gawai, webinar nyatanya memang memiliki banyak kelebihan.
Seminar online memungkinkan untuk dihadiri oleh lebih banyak peserta dengan biaya yang lebih ringan dibandingkan dengan melakukan seminar offline. Tentu saja karena penyelenggara seminar tidak perlu menyewa gedung yang besar untuk mengumpulkan peserta. Selain itu, dari segi keikutsertaan pun lebih fleksibel karena bisa dilakukan dari mana saja.
Lalu, apa topik webinar yang disenangi atau menarik minat generasi muda atau generasi milenial untuk bergabung ikut? Berikut adalah beberapa topik webinar yang populer di kalangan anak muda.
Tidak dimungkiri jika semangat atau antusiasme generasi muda untuk menjadi pebisnis memang besar. Untuk itu, webinar dengan tema kewirausahaan menjadi topik yang paling banyak ditunggu dan digandrungi. Apalagi jika pembicara atau narasumbernya merupakan entrepreneur sukses dan terkenal di kalangan generasi milenial.
Kesehatan mental adalah isu yang semakin disadari oleh banyak orang sejak adanya pandemi Covid-19 dan pemberlakuan work from home. Ya, ada banyak jenis gangguan kesehatan mental yang muncul dalam kehidupan setiap manusia, baik yang disadari maupun tidak.
Umumnya, tema webinar yang disukai dalam topik ini adalah seputar quarter life crisis, self love, multitasking, hingga krisis kepercayaan diri.
Walaupun generasi milenial sering kali dicap sebagai generasi yang menganut gaya hidup atau lifestyle boros, faktanya saat ini sudah banyak anak muda yang sadar akan pentingnya belajar literasi keuangan dan mulai berinvestasi. Contohnya saja webinar tips mengelola keuangan pribadi dan keuangan keluarga atau webinar investasi yang menguntungkan.
Kemampuan berbicara di depan umum ataupun saat melamar pekerjaan memang menjadi bahasan yang tak pernah ada habisnya dan menarik untuk dibahas. Jadi, tak heran jika banyak anak muda yang bersemangat mengikuti webinar bertemakan public speaking dan komunikasi yang efektif.
Saat ini menjadi pekerja freelance banyak dilakukan oleh generasi milenial dan menarik perhatian individu yang ingin mencobanya. Namun, sebelum terjun ke dunia freelance, tentu saja setidaknya Anda harus menemukan terlebih dulu apa yang menjadi passion Anda. Di sinilah webinar pengembangan diri dan personal branding dibutuhkan.
Itulah seminar terpendek di dunia dan beberapa topik webinar yang digandrungi oleh generasi zaman now. Semoga bisa menjadi pertimbangan untuk Anda dalam menyelenggarakan webinar.
Jika Anda mencari platform belajar online yang sering mengadakan webinar gratis dengan tema kekinian dan narasumber yang berpengalaman serta viral, Anda bisa menemukannya di platform belajar online QuBisa. Simak juga rekomendasi video microlearning dan kursus online gratis seputar kisah inspiratif, motivasi dan pengembangan diri lainnya, di bawah ini:
0Comments
QuBisa © 2024. All rights reserved.