Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Memulai Bisnis?

3.3k views · 25 December, 2021

Share
Tri Raharjo, SE, MM

Tri Raharjo, SE, MM

Ada hal yang bisa mendukung anda untuk memulai bisnis tanpa modal uang. Modal tersebut adalah ide, skill, relasi, data, keberanian, waktu, pengalaman, kegigihan, dan kejujuran. Nah, jika Anda sudah memiliki modal tersebut mungkin anda bertanya-tanya Kapan waktu yang tepat untuk memulai bisnis?

Bob Sadino melalui suatu seminar menjawab pertanyaan waktu yang tepat untuk memulai bisnis dicontohkan ketika meminta audience tersebut berdiri dan mulai melangkah. Nah, begitupun dengan bisnis, bisnis bukan hanya direncanakan, tapi bisnis itu dimulai Ketika Anda menjalankannya. Karena di sanalah Anda akan menemukan jawaban-jawaban terkait bisnis.

Langkah yang Perlu Dilakukan Sebelum Membangun Bisnis

Walaupun begitu, di era industri 4.0 ini, selain keberanian melangkah Anda juga perlu melakukan beberapa persiapan untuk meminimalisir risiko yang mungkin terjadi di awal membangun bisnis. Misalnya saja bekerja sama dengan pasangan. Jika pasangan Anda memiliki pekerjaan di suatu perusahaan, maka mintalah pengertiannya untuk menahan diri agar tidak resign.

Kemudian meminta restu dari orang tua Anda. Baik itu orang tua kandung maupun mertua. Doa orang tua bisa memudahkan jalan Anda dalam hal apa pun. Itulah yang diutarakan Tri Raharjo, SE, MM dalam microlearning kali ini.

Persiapan Membangun Bisnis

Selain hal-hal di atas, apalagi persiapan yang umumnya dilakukan untuk mulai berbisnis? Mari simak penjelasan di bawah ini:

Menentukan Produk yang Akan Dijual

Ketika akan memulai bisnis, Anda harus sudah tahu apa yang akan dijual. Apakah berbentuk barang jadi atau jasa? Dalam hal ini, Anda perlu melakukan penelitian di lapangan atau melalui buku, artikel online, hingga webinar online. Menentukan produk bisnis sejak awal akan membantu Anda meminimalisir risiko atau mencegah kebangkrutan.

Nama Perusahaan atau Jenis Usaha

Setelah mengetahui produk apa yang ingin Anda jual, selanjutnya, Anda harus menentukan nama perusahaan atau jenis usaha yang akan Anda kelola. Pastikan nama perusahaan yang akan diberikan belum pernah dipublikasikan sebelumnya. Ini untuk mencegah terjadinya sengketa nama produk seperti yang sudah pernah terjadi selama ini.

Tak hanya itu, di era digital, di mana proses pemasaran bisa dilakukan melalui saluran media sosial, Anda pun harus memperhatikan ketersediaan domain website official. Anda bisa memeriksa pdki-indonesia.dgip.go.id terlebih dahulu untuk mengetahui ketersediaan hak paten nama perusahaan dan checkdomain.net untuk mengecek ketersediaan nama domain bisnis Anda.

Target Pasar

Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang bisa memahami target pelanggannya. Ini akan mempermudah Anda untuk mengatur strategi promosi dan mendeskripsikan produk yang ditawarkan. Misalnya, bisnis Anda adalah usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang bertujuan untuk menjual kebutuhan makanan organik sehat. Yang mana target marketnya adalah generasi milenial, tentu cara memasarkannya akan berbeda dengan lini bisnis Anda yang dikhususkan untuk menjual peralatan rumah tangga.

Menganalisis Kompetitor

Tak hanya target pasar, Anda juga harus menganalisis kompetitor, ini berguna agar Anda dapat melihat peluang berdasarkan kelemahan dan kekuatan pesaing. Anda bisa menemukan celah, di mana Anda bisa merebut hati pelanggan.

Mempersiapkan Sumber Daya Manusia

Walaupun sudah memasuki era bisnis online, nyatanya tidak semua perusahaan atau bisnis dapat dikelola secara individual. Anda tetap membutuhkan bantuan orang lain untuk menjalankan serta mengembangkan bisnis. 

Untuk itulah, Anda memerlukan partner bisnis yang memiliki visi dan misi hampir serupa dengan Anda. Sebagai permulaan, Anda bisa mencari sumber daya yang mumpuni berasal dari lingkaran pertemanan dengan minat sama, rekan kerja, keluarga, dan jika bisnis sudah semakin berkembang, Anda bisa merekrut karyawan lain yang lebih banyak.

Ingin mengetahui seluk beluk bisnis lebih jauh? Sangat tepat jika Anda mengikuti kursus online gratis, webinar gratis, hingga microlearning bertemakan business, sales & marketing, sosial media marketing, HR Management dan lainnya di QuBisa aplikasi siap kerja:

0Comments

no profile