3.6k views · 28 December, 2021
Luthfie Febrianto
Menulis merupakan kegiatan menyenangkan bagi sebagian orang. Banyak alasan seseorang akhirnya terjun untuk mendalami dunia menulis. Tak hanya sekadar hobi, menulis ternyata bisa menjadi sumber pendapatan yang menjanjikan jika mampu menulis dengan baik. Berikut akan dibahas tentang persiapan sebelum menulis yang patut Anda lakukan agar menghasilkan tulisan terbaik.
Sebelum menulis, Anda harus mengetahui tahapan permulaan yang harus dilakukan. Persiapan ini berguna sebagai “pemanasan” dan bekal yang Anda miliki agar menghasilkan tulisan yang berbobot dan baik. Berikut ini ada empat persiapan sebelum menulis yang patut Anda ikuti.
Setiap orang memiliki alasan berbeda dalam menulis. Orang yang sekadar hobi pasti akan menghasilkan tulisan yang terkesan natural sesuai dengan apa yang dipikirkan. Orang yang bekerja menjadi seorang writer harus mampu membuat tulisan berkualitas dan mempertahankannya. Apapun tujuannya, Anda harus bisa konsisten untuk menghasilkan tulisan yang bisa membuat pembaca merasa “butuh” dan “akrab” agar bisa dinikmati.
Sebagai seorang penulis, Anda harus dan wajib untuk memahami aturan tentang dunia kepenulisan. Ini adalah tips sebelum mulai menulis yang paling penting. Anda harus mengetahui jenis-jenis tulisan (artikel, esai, cerpen, puisi, novel), susunan kalimat dan syarat paragraf seperti susunan S-P-O-K dan kalimat utama maupun penjelas, serta penggunaan huruf dan tanda baca.
Sebagai tambahan, Anda juga harus belajar mengenai EYD (Ejaan yang Disempurnakan) dan PUEBI (Panduan Umum Ejaan Bahasa Indonesia) jika mendalami dunia menulis khusus berbahasa Indonesia.
Seorang penulis harus banyak membaca. Dari kegiatan membaca, Anda bisa mendapatkan banyak manfaat. Mulai dari sumber referensi, mencari style menulis yang sesuai, memperkaya kosakata, hingga mengetahui trending yang bisa dijadikan bahan menulis.
Menulis merupakan kegiatan gampang-gampang susah. Dikatakan gampang jika Anda memiliki referensi yang banyak. Namun akan terkesan susah jika Anda kesulitan untuk mendapatkan bahan ulasan dalam tulisan. Oleh sebab itu, Anda perlu melakukan riset untuk mencari bahan referensi. Anda bisa mendapatkan melalui internet, buku, bahkan obrolan dengan sesama penulis.
Sebagai penulis pemula, Anda harus rajin menulis. Anda bisa memulainya dari menulis tentang topik yang Anda sukai agar tidak kaget dengan atmosfir penulis. Selain itu, Anda juga bisa mengambil jenis tulisan yang paling familiar dengan Anda supaya kegiatan menulis terkesan lebih mudah.
Anda perlu konsisten untuk membuat tulisan dalam jangka waktu tertentu. Anda bisa membuat target harian hingga bulanan untuk membuat beberapa tulisan. Tak hanya itu, Anda juga perlu melatih diri untuk berkembang dengan cara melakukan penambahan “hal baru” dalam aktivitas menulis. Contohnya, yaitu mulai dari menambahkan target minimal kata, menulis dalam berbagai topik dan jenis tulisan, hingga mencoba menulis dalam bahasa yang berbeda.
Seorang penulis harus selalu belajar. Ini merupakan sifat yang harus dimiliki. Dunia tulis menulis mengalami perkembangan yang sangat cepat. Oleh karenanya, Anda harus mengikutinya agar tidak ketinggalan.
Tidak cepat puas menjadi sifat selanjutnya yang harus dipegang teguh penulis. Perbanyaklah target yang harus dilakukan setelah berhasil menguasai satu hal. Anda harus selalu berusaha untuk mengasah skill menulis dengan berbagai variasi teknik menulis dan jenis tulisan.
Sesekali Anda harus mengikuti perlombaan bidang menulis. Hal ini bisa menjadi challenge untuk melatih kepekaan dan kreativitas menulis Anda. Jika menang, puji syukur. Jika tidak, anggaplah sebagai pemicu semangat Anda.
Mempersiapkan segala hal sebelum menulis berguna untuk mematangkan diri Anda dalam menekuni dunia menulis. Harapannya dengan adanya persiapan ini, kegiatan menulis dapat berjalan lancar. Selain itu, persiapan juga berguna untuk menghindari segala risiko yang dapat membuat kualitas menulis Anda buruk.
Tentunya menulis memiliki banyak manfaat sebagai penunjang dalam berbagai kebutuhan. Anda bisa mempelajari dunia kepenulisan dengan mengikuti kursus online gratis maupun berbayar di aplikasi QuBisa. Microlearning di bawah ini juga bisa membantu Anda untuk mengembangkan skill menulis:
0Comments
QuBisa © 2024. All rights reserved.