2.9k views · 16 Mei 2022
Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer Indonesia
Sebelum melamar pekerjaan, pastikan Anda membuat CV atau resume sebaik mungkin. Resume umumnya dibuat berbentuk chronological resumes. Apa itu chronological resumes? Chronological resume adalah resume yang berisi pengalaman bekerja. Biasanya diurutkan berdasarkan waktu dan tahun bekerja.
Dibandingkan chronological resume, functional resume merupakan jenis CV yang lebih cocok dibuat oleh fresh graduate. Skill menjadi hal utama yang dihighlight pada functional resume. Apa itu skill? Skill artinya kompetensi atau kemampuan yang dikuasai sebagai bekal diri saat melamar pekerjaan. Pada bagian summary di functional resume, Anda dapat menuliskan skill dan aspirasi karir masa depan. Summary adalah ringkasan atau rangkuman. Pada bagian ini, tuliskan aspirasi karir masa depan Anda secara singkat, dalam satu kalimat saja.
Selanjutnya, kategorikan skill yang Anda miliki dalam satu kelompok dan definisikan skill tersebut. Contohnya, communication skill, IT Skill, atau design skill. Setelah itu tuliskan pengalaman profesional yang berhubungan dengan skill tersebut. Pengalaman profesional tidak hanya tentang pekerjaan kantor, pengalaman organisasi, proyek yang pernah Anda buat atau pengalaman magang yang pernah dijalani juga termasuk professional experience. Di bagian akhir functional resume, Anda dapat menambahkan jenjang pendidikan yang sudah diselesaikan.
Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai cara membuat functional resume, simak hingga akhir video microlearning ini. Mari temukan juga pengetahuan menarik lainnya seputar tips membuat CV pada kursus online gratis di aplikasi belajar online QuBisa:
0Comments
QuBisa © 2025. All rights reserved.