Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Cintai Pekerjaanmu untuk Meraih Tujuanmu!

3.0k views · 8 Oktober 2021

Share
Syahria Harini

Syahria Harini

Ketika kita telah memiliki komitmen untuk mengabdi, bekerja, dan membantu perusahaan untuk mencapai tujuan, sebaiknya kita mencintai pekerjaan dulu dengan sepenuh hati. Dengan cinta pada pekerjaan, ada rasa sukarela untuk melakukan yang terbaik bagi diri sendiri, orang lain, dan perusahaan di mana kita bekerja. Arti komitmen adalah suatu keadaan saat kita memihak pada perusahaan serta tujuan-tujuan perusahaan dan berkeinginan untuk tetap menjadi bagian dari perusahaan.

 

Ketika mencintai pekerjaan, kita jadi lebih bisa fokus pada tujuan yang ingin dicapai, lebih bersemangat, mampu berkreasi dan berinovasi demi kelancaran kerja, peningkatan produktivitas kerja, dan tercapainya tujuan. Beban kerja akan semakin bertambah bila tak dikerjakan dengan senang hati. Apalagi bekerjanya dengan hati yang merasa malas, kebiasaan menunda pekerjaan, dan mengakibatkan target tidak tercapai, serta karir jalan di tempat.

 

Jika kita ingin meraih kesuksesan, maka kuncinya adalah fokus bekerja untuk memberikan yang terbaik. Supaya bisa terus memberi hasil kerja terbaik perlu komitmen dan konsisten. Cintai pekerjaan dengan terus belajar dan menambah hard skill serta soft skill. Lakukan pula upskill dengan tetap mempertahankan motivasi. Walaupun banyak rintangan dan masalah yang harus diselesaikan, teruslah berusaha. 

 

Memang, di lingkungan pekerjaan, akan selalu ada pihak yang pro dan yang kontra. Tetapi hal ini justru membuat kita dapat belajar cara melatih ketahanan emosi dan bagaimana berkomunikasi yang efektif, dan merangkul semua pihak. Dari sini nanti akan terlihat bahwa melakukan yang terbaik tersebut sebenarnya untuk kepentingan bersama.

 

Yuk, nonton video microlearning lainnya yang berisi berbagai materi pembelajaran, mulai dari pengembangan diri, pengembangan karir, bisnis, human resource, seperti:

 

 

 

0Comments

no profile