1.5k views · 24 Maret 2022
Rio Susanto
Jika berbicara soal keuangan, maka penting untuk memikirkan rencana anggaran biaya atau budget. Budget artinya proses memperhitungkan perkiraan pemasukan dan pengeluaran dalam periode tertentu. Membuat perencanaan anggaran memberikan banyak manfaat untuk arus keuangan Anda.
Dalam microlearning ini, CFO Hartex Industries, Rio Susanto membagikan cara membuat anggaran, yaitu mencoba mengintip masa depan dengan melakukan analisis kebutuhan. Adapun contoh analisis kebutuhan ini, misalnya, saat Anda hendak pergi menggunakan motor selama satu jam, maka Anda bisa memikirkan kebutuhan anggaran bensin yang diperlukan. Tentunya kebutuhannya akan berbeda saat Anda hendak melakukan perjalanan selama 10 jam. Jadi, perlu adanya rencana analisis kebutuhan. Ketika Anda melakukan sesuatu, otomatis Anda akan memikirkan apa kebutuhannya.
Setelah menganalisis kebutuhan, hal yang selanjutnya bisa Anda lakukan adalah menentukan goal set atau goal setting. Goal setting adalah proses dalam mengambil langkah untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Jika Anda hendak merencanakan perjalanan, dalam rencana tersebut Anda bisa menggunakan bantuan teknologi. Umpamanya menggunakan Google Maps untuk membantu perjalanan Anda ke tempat yang dituju dengan benar. Anda pun akhirnya tidak tersesat di jalan. Hal-hal sederhana lainnya juga penting dibuatkan perancanaan anggarannya agar pemasukan dan pengeluaran tidak timpang tindih.
Itulah contoh sederhana membuat perencanaan anggaran. Anda bisa mengembangkan skill mengelola keuangan lebih dalam melalui kursus online yang tersedia di aplikasi belajar online QuBisa:
0Comments
QuBisa © 2025. All rights reserved.