Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Proses Adaptasi dari Bangku Sekolah ke Dunia Kerja Bagian 2

2.2k views · 24 September, 2021

Share
Ikatan Alumni Universitas Negeri Malang

Ikatan Alumni Universitas Negeri Malang

Apa saja perbedaan antara lingkungan sekolah dengan dunia kerja, yang menjadi hambatan para fresh graduate ketika terjun ke dunia kerja? Terdapat 4 perbedaan dasar antara sekolah dan dunia kerja, yaitu lingkungan pertemanan, pola komunikasi, cara belajar dan pola kerja. Perbedaan ini kemudian memengaruhi kemampuan adaptasi kerja. Adaptasi kerja adalah proses penyesuaian diri di tempat kerja.

 

Yang dimaksud dengan lingkungan pertemanan atau circle of friends adalah ketika di bangku sekolah kita berteman dengan teman satu generasi. Namun di dunia kerja kita akan bertemu rekan kerja dari beragam generasi, mulai dari generasi baby boomers, generasi milenial hingga generasi Z. 

 

Perbedaan yang menjadi penghambat selanjutnya adalah pola komunikasi. Dua jenis komunikasi formal dan informal diterapkan dalam dua dunia yang berbeda. Pada dunia sekolah yang merupakan satu generasi yang sama, kita cenderung menggunakan komunikasi casual dan informal. Sementara itu pada dunia kerja, kita menggunakan komunikasi formal dan profesional kepada rekan kerja dan atasan di kantor.

 

Lalu seperti apa cara bersosialisasi di temoat kerja yang tepat? Temukan jawabannya dalam video berikut ini. Jangan lupa juga untuk terus mempelajari kursus online gratis dalam bentuk video microlearning lainnya seputar pengembangan diri dan pengembangan karir di aplikasi siap kerja QuBisa:

 

 

 

0Comments

no profile