Unduh Aplikasi QuBisa
Cara Membuat Poster di Photoshop
Graphic Design

Cara Membuat Poster di Photoshop

Mahfida Ustadhatul Umma 13 Jun 245 menit membaca
Dengarkan dengan audio

Membuat poster di Photoshop merupakan cara tepat yang bisa kamu gunakan. Photoshop memberikan kontrol penuh atas setiap elemen desain. Kamu bisa  menyesuaikan setiap detail, mulai dari warna, tekstur, hingga efek khusus, sesuai dengan keinginan.

Tak hanya itu dengan membuat poster di Photoshop akan menghasilkan desain grafis dengan resolusi tinggi sehingga ketika poster dicetak tidak akan mengubah kejernihan elemen pada desain. Di artikel ini akan diulas secara lengkap bagaimana cara membuat poster di Photoshop dengan langkah-langkah yang mudah dipahami dan bisa kamu praktikan. 

Persiapan Awal

1. Menyiapkan Ukuran dan Resolusi

Langkah paling utama saat membuat desain adalah menentukan ukuran dan resolusi. Hal ini bisa kamu sesuaikan dengan poster yang akan kamu buat. Cara mengatur ukuran canvas dan resolusi desain adalah sebagai berikut:

  • Buka Adobe Photoshop dan buat dokumen baru.
  • Pilih ukuran yang sesuai untuk poster Anda. Umumnya, ukuran poster standar adalah A3 (297 x 420 mm) atau A4 (210 x 297 mm).
  • Pastikan resolusi diatur ke 300 dpi (dots per inch) untuk hasil cetak yang tajam.

2. Mengatur Background

Langkah selanjutnya yaitu mengatur background . Kamu bisa mencari referensi background desain poster di internet atau kamu juga bisa mengeksplor skill kamu dengan menciptakan desain kamu sendiri. Berikut langkah-langkah mengatur backgound yang bisa kamu ikuti:

  • Pilih warna latar belakang yang sesuai atau gunakan gambar sebagai latar belakang.
  • Untuk menggunakan gambar, impor gambar dengan cara File > Place Embedded, lalu sesuaikan ukuran dan posisinya.

Menambahkan Elemen Desain

Setelah kamu berhasil membuat backgroud poster, selanjutnya kamu bisa menambahkan teks yang disesuaikan dengan isi dan tujuan poster. Kamu bisa membuat rancangan sederhana atau tulisan yang manarik untuk membuat poster kamu menarik perhatian. Berikut langkah-langkah menambahkan elemen desain poster:

1. Menambahkan Teks

  • Gunakan tool Text (T) untuk menambahkan teks.
  • Pilih font yang sesuai dengan tema poster Anda. Gunakan kombinasi font yang tidak lebih dari tiga jenis untuk menjaga konsistensi desain.
  • Atur ukuran, warna, dan posisi teks sesuai dengan kebutuhan.

2. Menambahkan Gambar dan Grafik

Selain teks, kamu juga bisa menambahkan gambar dan grafik untuk membuat poster semakin bagus. Dengan menambahkan gambar, pesan dari poster akan lebih mudah tersampaikan. Berikut cara menambahkan gambar dan grafik pada desain poster di Photoshop: 

  • Impor gambar atau grafik tambahan yang ingin Anda sertakan di poster.
  • Gunakan tool Move (V) untuk memposisikan elemen-elemen tersebut di tempat yang tepat.
  • Gunakan Layers untuk mengatur urutan elemen-elemen di dalam poster.
ilustrasi membuat poster di Photoshop

Mengatur Tata Letak dan Komposisi

Setelah elemen poster ditambahkan, kamu bisa mengatur tata letak sesuai dengan komposisi yang kamu buat dengan langkah-langkah berikut:

1. Menggunakan Grid dan Guides

  • Aktifkan grid dan guides untuk membantu Anda menyusun elemen-elemen dengan rapi.
  • Grid bisa diaktifkan melalui View > Show > Grid, dan guides bisa dibuat dengan menarik dari rulers di tepi kanvas.

2. Menjaga Keseimbangan Visual

  • Pastikan elemen-elemen utama (judul, gambar, informasi penting) ditempatkan di area yang mudah terlihat.
  • Gunakan prinsip-prinsip desain seperti Rule of Thirds untuk membantu menyeimbangkan tata letak.

Menggunakan Efek dan Filter

Menambahkan efek pada desain poster juga bisa kamu buat untuk membuat poster lebih menarik variatif. Berikut cara menggunakan efek di Photoshop untuk membuat poster:

1. Menambahkan Efek pada Teks dan Gambar

  • Gunakan Layer Styles untuk menambahkan efek seperti drop shadow, bevel, dan emboss pada teks dan gambar.
  • Efek ini bisa ditemukan dengan mengklik kanan pada layer dan memilih Blending Options.

2. Menggunakan Filter untuk Gaya Visual

  • Eksplorasi berbagai filter yang tersedia di Photoshop untuk menambah sentuhan artistik pada poster Anda.
  • Beberapa filter yang populer termasuk Gaussian Blur, Color Halftone, dan Oil Paint.

Menyimpan File

Setelah kamu memeriksa semua elemen desain poster, kamu bisa menyimpan file dan poster bisa kamu gunakan. Berikut cara menyimpan file desain poster :

  • Simpan file dalam format PSD untuk menyimpan lapisan-lapisan yang dapat diedit di masa mendatang.
  • Untuk pencetakan, simpan juga dalam format JPEG atau PNG dengan kualitas tinggi.
  • Jika perlu, simpan dalam format PDF untuk kemudahan distribusi dan pencetakan.

Membuat poster di Photoshop memerlukan keterampilan dalam mengatur elemen visual, memilih warna dan font yang tepat, serta menggunakan efek dan filter untuk meningkatkan daya tarik desain. Jika kamu ingin upgrade skill desain grafis menggunakan Photoshop, kamu bisa mengikuti pelatihan online di Qubisa Belajar Mengedit Foto Menggunakan Photoshop bagi Pemula dengan tutor senior yang berpengalaman di bidang ini.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua